Tempat wisata Kawah Putih Bandung menjadi salah satu destinasi favorit baik bagi para wisatawan domestik maupun wisatawan asing. Sesuai dengan namanya, Kawah Putih Ciwidey ini merupakan sebuah danau yang memiliki air berwarna putih. Letak kawah ini sendiri berada pada ketinggian 2090 meter di atas permukaan laut.
Saat kamu mengunjunginya, kamu akan merasa seperti sedang berkunjung ke negeri dongeng. Apalagi kawasan ini dikelilingi oleh hutan mati yang memiliki pemandangan unik berupa rantai pepohonan kering yang semakin menambah keeksotisan tempat wisata alam satu ini.
Selain itu, ada pemandangan alami yang unik berupa kabut tebal yang selalu menyelimuti kawah. Tentunya dengan perpaduan pemandangan yang sangat indah tersebut, tempat ini bisa membantumu untuk melepaskan penat akibat rutinitas yang cukup menguras waktu dan tenagamu setiap harinya.
Komentar
Posting Komentar